Cover Berita

AMSA-UPR RUMAH KITA

P. Raya- Keluarga Itu Tidak harus sedarAh (RUMAH KITA) adalah program kerja dari Divisi Community Outreach (CO) AMSA-UPR yang berfokus pada kegiatan kemanusiaan khususnya kepada anak-anak di Panti Asuhan Imanuel Palangka Raya.

Keluarga Itu Tidak harus sedarAh (RUMAH KITA) AMSA-UPR 2024 mengangkat tema "Adventure Awaits: Up and Beyond with Healthy Habits!", yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman anak-anak dan pengelola panti asuhan mengenai pentingnya menjaga kebersihan diri untuk mencegah penyakit menular. Memberikan edukasi dan pemahaman anak-anak mengenai pola hidup bersih dan sehat agar tercapainya anak-anak yang sehat, cerdas, dan produktif.

Kegiatan RUMAH KITA AMSA-UPR 2024 dilaksanakan selama satu hari, yaitu pada tanggal 19 Oktober 2024, yang dimana terdiri dari kegiatan Pembukaan, Penyuluhan mengenai "Pola Hidup Bersih dan Sehat", Mengajar anak-anak Panti Asuhan Imanuel, Pemeriksaan Kesehatan yang meliputi pemeriksaan tekanan darah, gula darah dan asam urat untuk pengelola panti asuhan dan pemeriksaan tinggi badan, berat badan, dan visus mata untuk anak-anak panti asuhan, serta anak-anak diajak untuk membuat Pohon Harapan sebagai media untuk menyalurkan harapan serta cita cita dari anak-anak Panti Asuhan Imanuel.

Diharapkan dari kegiatan Keluarga Itu Tidak harus sedarAh (RUMAH KITA) AMSA-UPR 2024 dapat ikut berkontribusi untuk melatih serta mengedukasi para peserta panti asuhan di Kota Palangka Raya tentang pentingnya pola hidup bersih untuk mencegah penyebaran penyakit menular.

Up and Beyond with Healthy Habits!

VIVA AMSA